Mataram – Ada hal unik saat relawan Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Dapil NTB II nomor urut 8, Ir. I Wayan Karioka menuju Mantang Lombok Tengah untuk agenda sosialisasi pemilu, Kamis, 25 Januari 2024.
Saat mobil tersebut melaju di Desa Sengkol, Kecamatan Pujut, tiba-tiba mobil relawan Wayan Karioka dicegat oleh seorang ibu hamil yang membuntutinya bersama pasangannya.
Saat itu di dalam mobil ada relawan Wayan Karioka, Gandos. Rombongan kemudian turun dan menanyakan maksud pasangan suami istri tersebut.
“Ternyata ibu muda itu sedang hamil dan ngidamnya pingin foto di mobil yang ada tulisan nama Ir I Wayan Karioka,” kata Gandos.
Dengan senang hati Relawan Wayan Karioka pun mempersilahkan ibu muda itu untuk mengambil foto di dekat mobil relawan Karioka.
Ibu muda itu dengan senang hati bersama pasangannya berfoto di samping mobil relawan I Wayan Karioka.
“Dia tampak semangat mendukung Pak Wayan Karioka dan akan menyampaikan dukungan itu ke keluarga mereka,” ujarnya.
Kejadian ini memang unik dan sangat langka. Jarang terjadi ada ibu-ibu yang ngidam ingin difoto di dekat mobil Caleg.
Made Kariana mengatakan mungkin hal tersebut karena ibu muda itu begitu mencintai sosok Wayan Karioka.
“Mungkin karena sosok Wayan Karioka begitu familiar di matanya, sehingga saat ngidam ingin berfoto di mobil milik Pak Karioka,” ujarnya.
Sosok Wayan Karioka memang cukup familiar di masyarakat. Dia merupakan tokoh di sektor pariwisata yang sering berinteraksi dengan masyarakat.
Wayan Karioka memiliki misi untuk mengembangkan sektor pariwisata dan meningkatkan ekonomi UMKM.
Jika lolos ke Senayan, Waka memiliki mimpi untuk mendorong pertumbuhan UMKM NTB lebih maju lagi dan memajukan sektor pariwisata di NTB, khususnya di Pulau Lombok.