LOMBOK TENGAH – LSM Lembaga Investigasi dan Informasi Kemasyarakatan Nusa Tenggara Barat (Lidik NTB) mendukung penuh upaya penegakan hukum di Kejaksaan Negeri (Kejari) Lombok Tengah. Salah satunya terkait laporan tentang robohnya bangunan Puskesmas Awang Desa Mertak Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) yang diduga dikerjakan asal-asalan.
“Bangunan Puskesmas ini jelas dikerjakan tidak sesuai spek. Bayangkan saja, Puskesmas ini belum sempat digunakan malah sudah roboh,” tegas Ketua LSM Lidik NTB, Sahabudin kepada wartawan, Kamis (14/10) kemarin.
Ia menjelaskan, pihaknya sangat mengapresiasi langkah penyelidikan yang dilakukan Kejari Loteng terkait persoalan ini. Bahkan, dirinya mengaku jika laporan yang dilayangkan sekitar sebulan yang lalu langsung mendapat respon cepat dari pihak Kejari Loteng.
“Saat ini laporan terkait robohnya bangunan Puskesmas Awang sudah dalam tahap penyelidikan. Memang persoalan ini harus segera ditindaklanjuti, karena bersentuhan dengan fasilitas umum,” terang pria yang akrab disapa Citung ini.
Ditegaskannya, bangunan Puskesmas yang dikerjakan pada tahun 2020 lalu tersebut menelan anggaran miliaran rupiah. Sehingga progres dan konstruksi pengerjaan pembangunannya harus benar-benar diperhatikan. Terlebih, bangunan ini merupakan fasilitas penunjang kesehatan masyarakat yang berada di wilayah penyangga Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.
“Kami berharap pihak Kejari serius mengusut tuntas kasus ini. Karena sudah jelas pengerjaannya tidak sesuai spek dan merugikan negara,” jelasnya.
Ia juga menambahkan, tidak hanya persoalan robohnya bangunan Puskesmas Awang, pihaknya juga menekankan kepada Kejari Loteng untuk melakukan penyelidikan terkait ruas jalan yang ada di kabupaten. Karena ada beberapa ruas jalan yang baru dikerjakan 2 sampai 3 tahun tapi kondisinya sudah rusak, bahkan nyaris tidak bisa di akses.
“Persoalan beberapa ruas jalan ini juga harus segera diperiksa,” ujarnya.
Sebelumnya, Kepala Kejari Loteng, Fadil Regan, SH.MH menyampaikan, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan terhadap robohnya bangunan Puskesmas Awang tersebut. Bahkan sudah turun melakukan kroscek ke lokasi.
“Persoalan ini akan terus kita dalami dan akan menindaklanjuti setiap laporan yang sudah masuk. Soal Puskesmas Awang, sedang dalam tahapan penyelidikan,” pungkas Fadil Regan.